Penyerahan LPPAD TK Aisyiyah Pembina Sesuai Protokol Kesehatan

Hari ini Jumat (18/12) dilaksakan Penyerahan Laporan Perkembangan Pencapaian Anak Didik (LPPAD) Semester 1 Tahun Pelajaran 2020/2021 di TK Aisyiyah Pembina. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan. Dengan menghadirkan wali murid yang dibagi menjadi dua sesi yaitu sesi pertama dimulai pukul 08.00 – 09.30 diperuntukkan bagi Kel. A dan sesi kedua pukul 09.30 – 11.00. bagi Kel. B.

Bagi wali siswa yang mengambil raport, sebelum memasuki ruangan dilaksanakan pengecekan suhu dan disediakan tempat untuk cuci tangan. Kemudian baru memasuki ruangan yang telah ditentukan dengan tempat duduk yang sudah diatur dengan jarak minimal 1,5 m.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak/ibu wali murid yang telah mendampingi putra-putrinya dalam belajar dari rumah”, tutur ibu Hartati, S.Pd.Aud selaku Kepala TK Aisyiyah Pembina di sela-sela kesibukannya dalam menyambut kehadiran wali murid.

“Mudah-mudahan anak-anak segera bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka lagi di sekolah dengan kondisi aman”, ungkap para orang tua wali murid.