Aksi Sosial ‘Aisyiyah Kota Salatiga

Gerakan perempuan Muhammadiyah Salatiga, yaitu ‘Aisyiyah membagikan takjil di bulan Ramadan. Pembagian takjil menjelang waktu berbuka puasa ini diberikan kepada pihak yang berhak menerimanya seperti tukang becak, tukang parkir, dan pengemis yang berada di sekitar alun – alun Pancasila, sekitar Pasar Raya, dan bundaran kota Salatiga.
Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Salatiga, Ratna Timur An Nafisaty  mengatakan bahwa aksi berbagi takjil kepada masyarakat ini merupakan kegiatan rutin dan wujud aksi sosial yang rutin dilakukan selama Ramadan. Tujuan diadakannya kegiatan rutin ini untuk menumbuhkan dan memperkuat rasa saling tolong menolong antar sesama.
“Kegiatan hari ini merupakan aksi pertama dan akan dilanjutkan dengan aksi kedua yang insyaAllah akan dilakukan Selasa depan (19 April 2022)” kata Ratna saat dihubungi, Selasa, 12 April 2022.
Ratna menambahkan, aksi bagi-bagi takjil ini mendapat respon positif dari penerima takjil. Pembagian ratusan takjil yang dibantu oleh mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) habis dalam waktu singkat.