Perempyan Mengaji Edisi 25 Majelis Tabligh PD Aisyiyah Kota Salatiga

Majelis Tabligh Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Kota Salatiga pada hari Rabu (16/03/22) menggelar kegiatan Perempuan Mengaji dengan mengangkat tema “Khittah Muhammadiyah Dari Masa Ke Masa“. Kegiatan ini diikuti oleh 35 PD Aisyiyah beserta jamaahnya yang berada  dalam lingkup Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Jawa Tengah.
 
Kegiatan ini dibuka Siti Nurwakhidah selaku Ketua Majelis Tabligh PDA Kota Salatiga. Dalam kata pembukaannya, ia mengucapkan selamat datang kepada semua peserta dan mengucapkan terima kasih kepada panitia yang telah membantu proses terlaksananya kegiatan Perempuan Mengaji. Acara ini mendapat dukungan dari PDA Kota Salatiga dengan hadirnya Ratna Timur An Nafisaty selaku ketua PDA Kota Salatiga beserta Sri Wahyuni selaku koordinator Majelis Tabligh yang turut mendampingi panitia dan pemateri di tempat berlangsungnya acara, studio SD Muhammadiyah Plus Salatiga.
 
Perempuan Mengaji kali ini menampilkan Aisyiyah muda, Siti Rahayu Omami Gagarini sebagai narasumber yang merupakan Ketua Divisi Dakwah Majelis Tabligh PDA Kota Salatiga. Rahayu menjelaskan bahwa Muhammadiyah memilih strategi perjuangan dakwah non-politik praktis dan menekankan pada pembinaan masyarakat. Khittah dimaksudkan agar Muhammadiyah tetap istiqomah dalam mengemban fungsi dakwah dan tajdidnya sebagai gerakan Islam yang berkiprah dalam lapangan kemasyarakatan.
 
Perempuan Mengaji ini merupakan program kerja sama antara Majelis Tabligh PWA Jawa Tengah dengan Majelis Tabligh PDA Kota Salatiga. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting bekerja sama dengan SD Muhammadiyah Plus Salatiga dan dapat disimak melalui streaming di channel youtube Aisyiyah MTabligh.